Gandhi Manusia bijak dari Timur

Judul: Gandhi Manusia bijak dari Timur
Biografi singkat Mahatma Gandhi
Pengarang: Wied Prana
Penerbit : Garasi
Cetakan: ke 1 2010
tebal : 174 hal (186 include daftar pustaka,indeks)





Mahatma Gandhi adalah seorang tokoh spiritual hindu dan politikus dari india. Mahatma Gandhi atau yang sering di panggil bapu orang yang paling terlibat dalam gerakan kemerdekaan India. Ia seorang aktivis yang tidak menggunakan kekerasan dalam melakukan aksinya selalu menjalankannya dengan damai

Gandhi adalah salah seorang yang paling penting yang terlibat dalam Gerakan Kemerdekaan India. Dia adalah aktivis yang tidak menggunakan kekerasan, yang mengusung gerakan kemerdekaan melalui aksi demonstrasi damai.

Ia mempunyai panggilan atau sebutan "Bapu" yang artinya bapak dan dalam buku ini juga sebutan Bapu sering digunakan dalam menceritakan atau memanggil nama Mahatma Gandhi

Bapu merupakan orang yang sangat bijak. ia memperjuangkan hak, sistem kasta, dan ia tidak memandang agama baik islam,hindu kriste dll. Menurutnya agama itu mempunyai satu tujuan yaitu mengajarkan kebaikan dan kedamaian.

Dalam buku yang dikarang Wied Prana Gandhi manusia bijak dari timur ini merupakan sebuah biografi singkat dari Mahatma Gandhi. Dalam buku ini juga ditulis mengenai ajaran-ajarannya yaitu 

Nir kekerasan 
adalah tindakan yang berasal dari pemikiran bahwa manusia dapat menyelesaikan sesuatu tanpa harus ada kekerasan 

Satyagraha
Adalah sebutan untuk gerakan perlawanan rakyat sipil untuk memprotes monopoli garam yang diberlakukan pemerintah Inggris di India. Satyagraha tidak hanya digunakan sebagai taktik perjuangan politik, tetapi juga pelebur universal dalam menghadapi ketidak adilan. Teori Satyagraha melihat cara dan tujuan sebagai hal yang digunakan untuk memperoleh hasil akhir.


Gandhi juga mengajarkan beberapa prinsip lainnya seperti
  1. kebenaran
  2. tidak mencuri
  3. menjaga kesucian
  4. tidak memiliki keinginan memiliki harta duniawi (nir kepemilikan)
  5. bekerja dengan tenaga dari tubuh sendiri
  6. pengendalian keinginan
  7. penghormatan yang sama pada semua agama
  8. mencintai produk dalam negeri
  9. bebas dari kasta

Di samping itu pada kesempatan lain bapu menambahkan tujuh peraturan penting bagi setiap satyagrahi , peraturan tersebut antara lain:
  1. Harus memiliki keyakinan akan Tuhan
  2. Harus percaya akan kebenaran dan nir-kekerasan serta keyakinan akan kebaikan yang melekat pada sifat manusia: yang mana hal tersebut dapat bangkit oleh penderitaan dalam upaya menjalankan satyagraha
  3. Harus menjalani suci dan bersedia mati atau kehilangan semua miliknya
  4. Harus bisa menjadi pemakai khadi dan pemintal
  5. Harus menjauhkan diri dari alkohol dan minuman keras lainnya
  6. Harus rela melaksanakan semua aturan disiplin yang dikeluarkan
  7. Harus mematuhi aturan penjara kecuali mereka secara khusus dirancang untuk menyakiti kehormatan dirinya.

Itulah salah satu ajaran-ajaran atau pesan-pesan bijak yang diajarkan Mahatma Gandhi. Dalam buku biografi singkat ini juga diceritakan Gandhi tidak mau makan jika makanan itu di dapat bukan dari hasil kerja keras atau usaha , karena menurutnya memakan makanan yang bukan dari hasil kerja keras sama saja memakan makanan curian. Sampai segitunya ya prinssip hidupnya. Mahatma Gandhi juga tidak membedakan agama bahkan ia mempelajari dan membaca Al-qur'an, dan ajaran Kristen.

Mungkin suatu saat akan ada lagi Mahatma Mahatma lain di Indonesia, jadi negara ini akan jauh bebas dari masalah korupsi, pelanggaran-pelanggaran seperti kasus hukum dan ham, kekerasan serta kasus kasus para pejabat politik yang menimpa akhir-akhir ini.

Comments